Sumenep (Serikatnasional.id – Malam tadi, Universitas Wiraraja Sumenep menggelar Teater Madura bersama ludruk kenamaan asal Kecamatan Saronggi Sumenep, Rukun Karya yang disingkat RUKA. (01/10)
Pentas kesenian wayang orang ini dihadiri ribuan masyarakat yang tidak hanya datang dari seputaran kota tetapi juga ada yang dari luar kota bahkan dari kepulauan. Mereka menyemut dari depan Gerbang Timur Taman Adipura Sumenep hingga ke depan Pendopo Kabupaten.
Pada acara tersebut, ludruk yang dipimpin oleh Edi Suhendi Keron tersebut menampilkan 4 pementasan. Yaitu Salam Pembuka, Tari Istra, Lawak RUKA dan acara dipungkasi dengan cerita yang berjudul “ Penobatan Arya Wiraraja” yang dimainkan langsung oleh sang maestro sutradara, Joko Linglung”.
Tentu yang paling menyedot antusiasme penonton adalah Pentas Lawak RUKA. Acara yang dimainkan oleh tiga pelawak dan satu utusan dari UNIJA ini mampu mengundang gelak tawa para penonton. Mereka saling berkoordinasi memunculkan anekdot-anekdot jenaka dengan bahasa Madura yang kental dengan mengambil tajuk “Leman Odi’ Pole”.
Teater koordinasi UNIJA dengan RUKA ini ditonton oleh banyak kalangan tanpa terkecuali aktivis Munir dan Iponk enk.
“Saya awalnya hanya ingin nongkrong di depan MPP, tetapi ada ludruk ya sekalian nonton”, tuturnya pada Serikat Nasional.
Pentas kesenian Ludruk RUKA dan UNIJA yang dimeriahkan juga dengan adanya puluhan Bazaar UMKM tersebut dimulai jam 08.00 dan berakhir jam 24.00. (Ags)