,

Iklan

Iklan

Instruktur Pledge United Memang Istimewa Begini Kata Pelatih Sumenep

SerikatNasional
20 Jun 2022, 20:57 WIB Last Updated 2022-06-21T10:36:50Z

 


SUMENEP - Program Pledge United hadir dan berkarya di Kabupaten Sumenep, 18 - 19 Juni 2022 menuai pujian yang positif dari para pelatih Futsal dan Sepakbola di Kabupaten Sumenep.


Pelatihan yang di instrukturi oleh pelatih yang akrab di panggil Coach Inno untuk Futsal dan Coach Dadan untuk Sepakbola sangat luar biasa dan gamblang dalam memaparkan materi di kelas maupun praktek lapangan. 


Program Pledge United ini sangat bermanfaat bagi pelatih futsal dan sepakbola di seluruh Kabupaten Sumenep.


 "Ini program pelatihan yang luar biasa dan sangat besar merubah minsed bagi kami para pelatih daerah yang haus akan ilmu baru yang memang harus selalu di upgrade," ungkap Coach Fauzi dari Cangkreng FC.


Fauzi juga mengapresiasi Askab PSSI dan Afkab Kabupaten Sumenep yang sudah memberikan wadah dalam menimba ilmu yang lebih baik dan benar dalam sepakbola dengan mendatangkan langsung instruktur Pledge United dari Bandung.


Plegde Training ini secara umum di kenal dengan Coaching Clinic. Program Pledge United ini salah satu program dari Inspire dari Bandung yang mempunyai Visi Misi untuk menekan jumlah kekerasan bagi perempuan.


Program  Pledge United antara lain :


1. Meningkatkan pengetahuan tentang hak asasi manusia dan kesetaraan gender di Indonesia.


2. Meningkatkan kepedulian sehingga anak-anak lelaki bisa menjadi para pemimpin dan mereka bisa bersikap kritis atas norma gender yang ada sekarang.


3. Meningkatkan sikap menghargai dan rasa hormat.


"Kurikulum ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan pengertian tentang masalah kekerasan berbasis gender sehingga para pria muda sadar akan masalah ini," pungkas Inno.


Setelah mereka sadar, kami ingin meningkatkan kapasitas mereka untuk menjadi pemimpin, sehingga mereka bisa menjadi pejuang kesetaraan gender di keluarga, sekolah, dan komunitas mereka (para peserta Pledge Training).


Kurikulum dibuat menyenangkan untuk disampaikan setelah sesi latihan. Sepakbola adalah budaya terbesar yang ada di Indonesia, sehingga jika kita menggunakan hal yang luar biasa ini untuk kebaikan.


"kita bisa mempengaruhi kehidupan begitu banyak pria muda," ujarnya.


Coach Inno dan Dadan yang di kirim dari inspire Bandung adalah sosok pelatih yang sangat bagus dengan wawasan yang luar biasa dengan penyampain materi yang gampang di terima oleh para peserta Pledge Training yang hadir di acara tersebut. Hal ini di ungkapkan oleh salah satu peserta yang sangat antusias mengikuti materi di kelas maupun praktek di lapangan."pungkas Rudi".


Acara ini di juga tidak luput dari tangan dingin Coach Agus Ravy Sport yang inten menghubungi pihak Inspire melalui Coach Inno. 


"Saya rasa ini program bagus bagi para pelatih futsal dan sepakbola demi kemajuan mencetak pemain di Kabupaten Sumenep," ungkap Agus.


Pujian dari para peserta pelatihan ini hampir semua pelatih mengungkapkan langsung pada para instruktur yang di datangkan dari Inspire Bandung.


Coach Fajar dari HW Pasongsongan mengakui banyak sekali ilmu baru yang dapatkan dari Pledge Training ini.


"Hal ini sangat membuka wawasan saya untuk tambah semangat melatih anak didik kami di HW Pasongsongan," pungkas Fajar. (TIM/RED)

RECENT POSTS