Iklan

https://www.serikatnasional.id/2024/10/blog-post.html

Iklan

,

Iklan

Dinkes P2KB Sumenep Gelar Pembinaan Rumah DataKu Kampung KB

SerikatNasional
31 Okt 2025, 11:07 WIB Last Updated 2025-10-31T04:07:27Z


Sumenep, Serikatnasional.id – Dalam upaya memperkuat pengelolaan data dan informasi kependudukan di tingkat desa, Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana (Dinkes P2KB) Kabupaten Sumenep menggelar kegiatan Pembinaan Rumah DataKu Kampung KB. Kegiatan ini berlangsung selama dua hari, pada 26–27 Agustus 2025, bertempat di Ruang Pertemuan Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Disperkim) dan Sumber Daya Air (SDA) Kabupaten Sumenep.


Kegiatan tersebut diikuti oleh Penyuluh KB, Operator Data Desa, serta Perangkat Desa yang menjadi ujung tombak pengelolaan data di tingkat kampung.


Kepala Dinkes P2KB Kabupaten Sumenep, drg. Ellya Fardasah, M.Kes., dalam sambutannya menyampaikan bahwa pembinaan Rumah DataKu merupakan langkah strategis untuk memastikan tersedianya data yang valid, mutakhir, dan berkelanjutan sebagai dasar perencanaan pembangunan keluarga di wilayah Kampung KB.


“Rumah DataKu adalah pusat data di tingkat mikro yang memegang peranan penting dalam pembangunan berbasis keluarga. Dengan data yang akurat, kita dapat menyusun program yang tepat sasaran dan sesuai kebutuhan masyarakat,” ujar drg. Ellya Fardasah. Jum'at, 31 Oktober 2025.


Lebih lanjut, ia menegaskan bahwa kegiatan ini juga menjadi sarana untuk memfasilitasi proses pengumpulan dan pemutakhiran data keluarga, sekaligus meningkatkan klasifikasi dan kualitas pengelolaan Rumah DataKu di Kabupaten Sumenep.


Melalui kegiatan pembinaan ini, Dinkes P2KB berharap seluruh pengelola Rumah DataKu dapat lebih aktif dalam menjaga keberlanjutan data dan menjadikannya sebagai sumber informasi yang mendukung program pembangunan keluarga, kependudukan, dan KB di tingkat desa. (Rasyidi)