Sumenep, Serikatnasional.id | Banjir yang melanda Pondok Pesantren (PP) Al-Amien Putri 1 Prenduan pada Selasa (13/05) masih belum surut hingga hari ini, Rabu (14/05). Air masih menggenangi halaman pondok dengan ketinggian sekitar mata kaki.
Menyikapi situasi ini, tim gabungan yang terdiri dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Tim Pramuka Tanggap Bencana, Pemadam Kebakaran (Damkar) Sumenep, dan Barisan Ansor Serba Guna (BANSER) PAC Pragaan langsung bergerak ke lokasi untuk melakukan pembersihan dan penanganan banjir. Mereka bekerja sama untuk membersihkan saluran air yang tersumbat dan mengangkat material banjir.
Menurut keterangan yang diperoleh, air banjir masuk ke area pondok setelah pagar pembatas roboh akibat luapan air sungai di sebelah timur dan utara. "Air masuk dari sungai sebelah utara merobohkan pagar pembatas," ujar Miftahul Arifin, salah satu pihak yang terlibat.
Hingga berita ini ditulis, tim gabungan masih terus bekerja keras membersihkan halaman pondok dan saluran air yang tersumbat. Dengan semangat gotong royong, mereka berupaya mengembalikan kondisi pondok pesantren ke keadaan normal secepatnya.
Kerja sama yang baik antara tim gabungan dan masyarakat sangat diharapkan dapat membantu mengatasi dampak banjir dan meminimalkan kerugian. Pemerintah setempat juga akan terus memantau situasi dan melakukan upaya-upaya lanjutan untuk memastikan keselamatan dan kenyamanan warga.
Penulis: Ma/red