,

Iklan

Iklan

Resmi Dilantik, Pantarlih Sentol Daya Siap Laksanakan Tugas

SerikatNasional
13 Feb 2023, 06:45 WIB Last Updated 2023-02-12T23:48:39Z

 


SUMENEP - Panitia Pemungutan Suara (PPS) Desa Sentol Daya menggelar pelantikan dan bimbingan teknis untuk petugas pemutakhiran data pemilih (Pantarlih) Pemilihan Umum 2024 pada Ahad (12/2/2023) pagi di Balai Desa setempat.


Momen tersebut dihadiri oleh kepala desa Sentol Daya, Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Pragaan, Pengawas Desa setempat, serta seluruh petugas Pantarlih yang telah dinyatakan lulus seleksi.



PPK Pragaan yang diwakili oleh Moh. Horri dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada Pantarlih yang telah dilantik. Pihaknya juga meminta agar Pantarlih bisa menjalankan tugas dengan baik dan disiplin serta menjunjung tinggi etika dan Akhlakul Karimah.


"Dalam menjalankan tugas pencoklitan ke rumah-rumah warga, pakailah etika dan adat ketimuran. Terlebih dahulu kunjungilah kediaman tokoh-tokoh setempat guna menghindari mispersepsi di masyarakat," terangnya.


Hal senada juga disampaikan oleh Khatibul Umam yang merupakan Ketua PPS Sentol Daya. Ia berharap agar Pantarlih yang merupakan ujung tombak dalam hal pendataan pemilih bisa bekerja dengan sebaik-baiknya.


"Semula, Pantarlih di Sentol Daya ini berjumlah tiga belas orang. Namun berhubung ada pemetaan ulang tempat pemungutan suara oleh KPU, akhirnya menjadi 10 orang. Dan kepada Pantarlih terpilih saya ucapkan selamat bertugas," paparnya.


Usai resepsi pelantikan, para Pantarlih mengikuti bimbingan teknis terkait kegiatan pencocokan dan penelitian (coklit) serta tugas-tugas yang harus dijalankan. Setelah itu, Pantarlih dilepas untuk melaksanakan tugas sesuai wilayah kerjanya. 

RECENT POSTS