,

Iklan

Iklan

Musyawarah Besar Ke-II FPM-MAKASSAR, Carlos Pampurt Formatur Terpilih

@SerikatNasional
14 Okt 2021, 21:49 WIB Last Updated 2021-10-14T16:14:37Z

 


Makassar-SerikatNasional.id | Organisasi kepemudaan Forum Pemuda Manggarai (FPM-MAKASSAR) sukses melaksanakan Musyawarah Besar ke-II  di KNPI Sulsel, Kec. Tamalate, kota Makassar. Kegiatan tersebut berlangsung selama 1 hari (Rabu,13/10/21), dengan Tema" Regenerasi Kepemimpinan Sebagai Upaya Gerakan Perubahan FPM Makassar". Mubes kali ini Carlos Pampurt terpilih menjadi formatur ketua umum periode 2021-2022.


Mubes adalah forum tertinggi dalam sebuah organisasi, yang artinya dalam forum tersebut akan menentukan dan memilih pemimpin yang baru. Selain itu, Mubes juga untuk melakukan laporan pertanggungjawaban pengurus sebelum serta membahas rekomendasi ke pengurus selanjutnya.


BACA JUGA:

Puan: Jangan Berpuas Diri karena Positivity Rate Sudah di Bawah Standar WHO

Dalam sambutannya, formatur terpilih Carlos Pampurt menyampaikan, bahwa kesuksesan dalam menjalankan roda organisasi tidak tergantung pada ketua. Tapi dalam sebuah organisasi ada beberapa elemen yang ikut membantu dan mendorong untuk selalu menjaga eksistensi lembaga tersebut.


"Karena bagaimanapun peran penting dalam sebuah organisasi yaitu gotong royong atau bekerja sama untuk mencapai atas tujuan bersama. Saya siap di kritik dan saran, yang paling penting tunjukan saya ke jalan yang lurus. Saya mengutip kata dari salah satu senior "setiap masa ada orangnya, setiap orang ada masanya," kata Carlos.


BACA JUGA:

Polri Tangkap Pelaku Utama Kerusuhan di Yahukimo Papua

Semantara itu, PJS Ketua Periode 2020-2021 Adventinus Jehomat mengatakan, perubahan adalah dambaan setiap orang, semoga dengan terpilihya ketua baru FPM Makassar dapat membawa perubahan bagi FPM Makassar itu dendiri dan juga mampu menjaga marwah organisasi.


BACA JUGA:

Nyaris Diamuk Masa, Dua Pencuri Ayam Diamankan Polisi

"Bung Karlos adalah orang yang telah dipercayakan oleh semua anggota FPM untuk melanjutkan tongkat estafet kepemimpinan, maka dari itu patutulah untuk menjaga amanah yang telah diberikan serta bertanggung jawab penuh atas tugas yang telah diberikan," tutup Even.(Robert Dacing)

RECENT POSTS